Selasa, 23 Desember 2014

Tahukah Anda dengan Mie Ayam?

mie ayam

Anda penggemar makan mie ayam? Tentunya anda sudah sangat mengenal bagaimana rasa dari makanan favorit anda tersebut bukan? Nah, kalau begitu kenapa anda tak membuat sendiri saja makanan tersebut? Bagi anda yang awan apalagi orang tak pandai memasak maka daripada anda memasak yang sudah pastinya akan ribet dan menghabiskan banyak waktu, maka secara logika dapat ditarik kesimpulan, maka anda akan membeli saja makanan favorit anda tersebut.

Namun, jika anda membuat sendiri mi ayam tersebut maka anda akan mendapatkan porsi yang banyak serta sesuai dengan keinginan anda tentunya. Bagaimana tidak? Coba bayangkan kalau anda membuat makanan tersebut sendiri, maka anda bisa memasukkan apa saja yang anda inginkan. Anda bisa menambahkan telur, jamur atau onclang (daun bawang merah) kedalam masakan anda tersebut. Bagaimana menarik bukan? Tak hanya itu, Coba bayangkan jika anda membeli makanan tersebut maka hanya anda yang akan makan mie tersebut jika anda membuatnya sendiri , maka anda juga dapat berbagi dengan keluarga anda tentunya.

Namun, perlu di ingat jika anda membuat mie ayam secara pribadi, maka ada baiknya anda menggunakan mie yang memang benar-benar berkualitas. Karena itu buatlah mie anda sendiri menggunakan tepung yang berprotein tinggi tentunya. Dalam hal yang satu ini, tepung bungasari menjadi pilihan yang tepat dan berguna bagi anda tentunya. Selamat mencoba.

Rabu, 17 Desember 2014

Resep Masakan Sederhana dari Tahu Tempe



Setiap orang yang hidup di Indonesia pasti akrab dengan makanan rakyat yang satu ini, yaitu tahu tempe. Dapat diolah menjadi berbagai resep masakan sederhana, membuat tahu dan tempe tetap menjadi favorit banyak keluarga selain tentunya harga untuk jenis makanan ini sangat terjangkau. Namun tetap saja ada banyak juga keluarga yang merasa bosan dengan tahu tempe. Untuk menyiasati hal ini tidak ada salahnya anda berkreasi untuk membuat masakan baru berbahan dasar tahu tempe.

Selain jenis masakan baru, rasa juga menjadi salah satu faktor yang membuat seseorang merasa bosan dengan masakan dari tahu tempe. Salah satu kreasi menu masakan sederhana dari tempe yang bisa anda buat adalah tempe bercita rasa asam pedas. Bahan-bahan yang dibutuhkan adalah:

- Daging sapi tetelan,
- Bumbu tumis, seperti lengkuas, daun salam, bawang merah dan bawang putih, juga cabe merah,
- Belimbing wuluh (sayur),
- Cabe hijau (untuk memperkuat rasa pedas),
- Rendaman asam jawa.

Untuk menambah kekuatan rasa dari tempe asam pedas ini gunakan royco bumbu pelezat serbaguna rasa daging. Dengan tambahan royco pelezat rasa daging, maka rasa gurih dari daging akan semakin terasa. Menambah nikmat rasa asam dari belimbing dan asam jawa sehingga masakan tidak menjadi eneg, apalagi dengan pedas dari cabe hijau. Disajikan bersama nasi hangat, resep masakan sederhana tanpa banyak biaya akan menjadi masakan mewah. Ayo tunggu apa lagi, coba sekarang juga!

Artikel yang terkait : http://www.52yudie.net/2014/12/resep-masakan-sederhana-bagi-ibu-bekerja.html

Minggu, 14 Desember 2014

Menghilangkan Jerawat yang Membatu



Menghilangkan Jerawat yang Membatu

Jerawat batu memang paling mengesalkan untuk ditangani, bagaimana tidak? Jerawat seperti itu biasanya selalu muncul di bagian bagian yang paling tidak kita inginkan. Biasanya jerawat seperti batu itu selalu muncul dan diam cukup lama kalau kita tidak melakukan penanganan segera, tapi ada baiknya penanganan jerawat yang satu ini pun lebih hati hati daripada penanganan jerawat pada umumnya, karena salah salah anda mengatasinya bisa berakibat fatal lho.
 
Dalam menangani kasus jerawat batu yang ada di wajah anda jangan sekali kali untuk menggaruknya dengan keras karena nanti akan berakibat lebih parah yaitu sakit dan bisa bisa sampai berdarah. Biasanya jerawat semacam ini harus sering dibilas dengan sabun muka yang biasa anda gunakan tapi dengan dosis secukupnya dan cara membilasnya pun harus lembut tidak terlalu kasar agar tidak melukai dan membuat iritasi kulit anda secara keseluruhan.

Jerawat seperti batu itu memang sering muncul di wajah kalau kita lupa membersihkan wajah karena sudah beraktivitas terlalu aktif seharian yang menyebabkan wajah kotor karena banyak terkena kuman dan kita pun sampai lupa mencuci muka. Oleh karena itu jangan sampai anda lupa untuk mencuci muka agar bisa mencegah timbulnya jerawat seperti batu ataupun jerawat pada umumnya. Tetap sehat dengan cara olahraga juga bisa menghambat tumbuhnya jerawat di wajah. So stay healthy and always doing sport.